Sabtu, 07 Februari 2015

Pantai Angsana


Wisata Pantai Angsana yang terkenal dengan keindahan terumbu karangnya berada di Wilayah Kecamatan Angsana Kabupaten Tanah Bumbu kalimantan Selatan. masuk dalam kategori penilaian cipta sapta pesona award tahun 2010.jarak yang di tempuh untuk sampai ke pantai angsana jika ditempuh melalui perjalanan darat baik Roda empat maupun dengan kendaraan roda dua dari Kota Banjarmasin membutuhkan waktu sekitar 5 jam .

Pantai Angsana merupakan salah satu pantai yang menjadi cikal bakal perkembangan pariwisata di kecamatan Angsana kabupaten tanah bumbu. Memang objek wisata ini merupakan perkampungan nelayan tapi seiring berkembangnya pariwisata Kalimantan selatan dan kecamatan Angsana khususnya, penduduk lokal dan pemerintah setempat mulai membenahi pantai tersebut.

menikmati deburan ombak, wisatawan yang berkunjung bisa menikmati beragam aktivitas menarik di pantai ini mulai dari memancing, menikmati sunset atau sekedar bermain jet ski, dan banana boat. Namun, ada satu aktivitas yang sangat rugi jika and lewatkan, yaitu snorkling. Gugusan terumbu karang beragam bentuk dan beraneka warna membuat aktivitas snorkling seakan hal wajib yang tidak boleh terlewatkan ketika berkunjung ke pantai ini. Ada tiga spot snorkling dan diving yang populer di kawasan ini yaitu Batu Anjir, Sungai Dua Laut dan Karang Kima. Peralatan bisa disewa di tempat penyewaan alat snorkling dan diving setempat. Sedangkan untuk menuju spot biasanya menggunakan perahu nelayan. Umumnya penyewaan alat untul aktivitas snorkling dan diving berupa paket jadi sudah termasuk, kapal dan dive master.

Disamping itu juga Pantai Angsana juga memiliki biota laut terumbu karang yang tidak kalah dengan terumbu karang lainnya di wilayah Indonesia.Sementara itu, untuk akses masuk menuju lokasi pantai angsana pun, kata Kadisbudpar Tanbu, tidak terlalu jauh dari jalan umum provinsi.Pantai Angsana dengan terumbu karangnya itu, kata Abdul Karim, juga sering dikunjungi dan didatangi oleh Mahasiswa untuk melakukan penelitian disana.

Terumbu karang Angsana menjadi tempat praktik bagi Mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin” ucapnya.Kita juga berharap, dengan dimasukkannya objek wisata bahari pantai angsana dengan terumbu karangnya itu dalam penilaian citra sapta pesona 2010 bisa menjadi salah satu objek wisata unggulan di Kabupaten Tanah Bumbu dan Kalimantan Selatan nantinya.
Pantainya yang bersih dan tidak berlumpur dan pasirnya yang cukup putih, Mata dan Jiwa kita akan dimanjakan oleh keindahan Pantai Angsana Indonesia yang terletak di Kalsel ini. Dengan menyewa Kapal serta Peralatan snorkeling, kita dapat menikmati keindahan terumbu karang serta kehidupan bawah laut di Pantai Angsana Indonesia ini dengan puas serta anda tidak akan dikecewakan oleh keindahanya.





Share This

Contact Us

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *